Rabu, 25 April 2012

Janji dan kode moral pramuka

janji pramuka dinamakan TRISATYA PRAMUKA, dan berbunyi sebagai berikut :

TRISATYA 
Demi kehormatanku aku berjanji akan bersungguh-sungguh  :
  • Menjalankan kewajibanku terhadap Tuhan, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia dan menjalankan pancasila;
  • Menolong sesama hidup dan ikut serta membangun masyarakat;
  • Menepati Dasadharma.
Kode moral pramuka dinamakan  DASADHARMA PRAMUKA, dan berbunyi sebagai berikut :

DASADHARMA PRAMUKA
pramuka itu : 
  1. Takwa kepada tuhan yang maha esa;
  2. Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia;
  3. Patriot yang sopan dan ksatria;
  4. Patuh dan suka bermusyawarah;
  5. Rela menolong dan tabah;
  6. Rajin, terampil dan gembira;
  7. Hemat, cermat dan bersahaja;
  8. Disiplin, berani dan setia;
  9. Bertanggung jawab dan dapat dipercaya;
  10. Suci dalam pikiran, perkataan dan perbuatan.
untuk pramuka dibawah umur 11 tahun (para pramuka siaga) janji dan kode moralnya sebagai berikut:
 
DWISATYA
aku berjanji akan bersungguh-sungguh :
  • Menjalankan kewajibanku terhadap Tuhan dan Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan menurut aturan keluarga;
  • Setiap hari berbuat kebaikan.
 
DWIDHARMA
  •  Siaga itu menurut ayah ibundanya;
  • Siaga itu berani dan tidak putus asa.



by; NUR MIFTAHUL JANNAH
(mietha)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar